Fungsi Fiberglass Pada Material Septic Tank Biotech
Septic Tank. Limbah kotoran manusia terkadang menjadi masalah yang sering terjadi di bangunan rumah tinggal maupun bangunan perkantoran. Karena memang limbah kotoran manusia sangat berbeda dengan limbah sampah pada umum nya. Jika limbah sampah biasa akan dibuang ke TPA dengan plastik sampah, berbeda dengan limbah kotoran yang lebih merusak dan lebih berpotensi untuk mencemari lingkungan. Maka dari itu banyak masyarakat yang membuat sebuah tempat penyimpanan, yang khusus untuk menampung kotoran manusia. Biasanya tempat penyimpanan ini disebut dengan septic tank.
Septic tank juga akan ditanam di bawah tanah untuk menghemat tempat. Secara sekilas mungkin masalah kotoran manusia sudah selesai dengan solusi seperti diatas. Namun material ini konvensional biasanya terbuat dari semen beton, dan itu akan menjadi masalah yang cukup serius untuk jangka panjang.
Semen beton memiliki kekurangan pada ketahanan nya terhadap kelembaban dan air. Jika dipaksakan maka dikhawatirkan akan terjadi kegagalan struktur pada material ini, yaitu hancur nya material secara total. Karena itu pula menggunakan semen beton untuk material ini bukanlah solusi jangka panjang yang baik.
Mengenal Septic Tank biotech
Septic tank biotech adalah terobosan terbaru untuk masalah limbah kotoran manusia. Hal tersebut karena septic tank biotech menggunakan bahan baku yang sangat berbeda dari septic tank konvensional. Bahan baku tersebut adalah fiberglass. Karena hal itu pula septic tank biotech memiliki ketahanan yang sangat tinggi hampir di segala bidang. Mulai dari sinar UV, suhu tinggi, cairan asam, dan masih banyak lagi. Karena ketahanan yang tinggi inilah septic tank biotech akan terhindar dari resiko kegagalan struktur.
Septic tank biotech bukan hanya berfungsi sebagai penyimpanan saja, namun dapat berfungsi untuk menetralisir dan mengurai kotoran agar dapat dibuang tanpa harus memiliki resiko kerusakan lingkungan yang tinggi.
Mengapa Harus Fiberglass?
Fiberglass adalah sebuah serat yang berasal dari pecahan kaca. Walaupun demikian serat fiberglass memiliki ketahanan yang tinggi tidak seperti kaca. Namun karena fiberglass terbuat dari kaca maka keunggulan keunggulan kaca akan terbawa dan merekat ke dalam fiberglass. Seperti ketahanan terhadap suhu tinggi, sinar UV, suhu ekstrim, cairan asam, dan masih banyak lagi. Selain kuat namun tetap setiap material yang terbuat dari fiberglass memiliki beban yang ringan. Fiberglass sendiri dibuat dengan cara pecahan pecahan kaca dipanaskan, lalu cairan kaca panas akan ditarik sehingga membentuk seperti serat serat kaca yang tipis.
Selain itu biotech ada banyak material yang terbuat dari fiberglass. Seperti fiberglass grease trap, panel tank, ground tank, dan lain sebagainya. Fiberglass banyak digunakan dalam material material tersebut dikarenakan, material itu sendiri yang ditempatkan di area dengan kondisi ekstrim. Seperti panel tank yang harus di jemur selama 12 jam di terik matahari, atau fiberglass grease trap yang harus menampung limbah dapur yang sangat korosif dan asam.