Drainage Tank / Modular Tank
Drainage Modular Tank adalah blok-blok plastik polypropylene yang ringan yang dirakit sehingga berbentuk kubus, dapat digunakan sebagai drainase (mengalirkan air dibawah permukaan tanah) atau berfungsi juga sebagai media untuk penyimpanan air dibawah tanah dan sumur/tangki resapan.
Kemudian, drainage modular tank yang telah disusun dapat dilapisi dengan geomembrane ataupun non woven geotextile yang dapat mengamankan air jika terjadi hujan dan mengalirkannya ke tempat penampungan yang akan tersimpan di drainage modular tank. Drainage modular tank bisa dilepas ataupun dirakit kembali dengan mudah.
Pengaplikasian Drainage Modular Tank
Material Drainage Modular Tank ini dapat ditemukan di berbagai tempat dan digunakan untuk beragam macam keperluan. Contoh contohnya seperti berikut :
- Sebagai tempat menampung air bersih/hujan dibawah tanah bila dikombinasikan dengan geomembrane.
- Sebagai tangki/sumur resapan dibawah tanah.
- Sub-Drainase Lapangan Sepakbola.
- Sub-Drainase Jalan Raya.
- Sub-Drainase Jalan Kereta Api.
- Sebagai tempat tampungan limbah bila dikombinasikan dengan geomembrane.
- Tempat penampung air hujan atau air bersih lainnya yang nanti airnya dapat dipakai kembali sewaktu dibutuhkan untuk menyiram tanaman dan lain sebagainya.
Keunggulan Material Drainage Modular Tank
Selain dari Pengaplikasian nya di atas, material Drainage Tank / Modular Tank ini memilii banyak keunggulan, contohnya seperti :
- Tahan Lama
Material pembuat Drainage Tank telah teruji memiliki umur yang Panjang
- Ringan
Bahan dasar Drainage Tank adalah Polypropylene ringan namun tetap kuat.
- Kuat
Drainage Tank kami telah teruji kekuatannya mampu menahan daya tekan yang tinggi
- Ramah Lingkungan
Drainage Tank ini terbuat dari material yang 100% ramah lingkungan dan dapat di daur ulang.
- Mudah di pasang
Drainage Tank didesain agar mudah dirakit meskipun untuk orang yang belum berpengalaman sekalipun.
- Fleksibel
Drainage Tank memiliki tingkat fleksibilitas yang tinggi sehingga dapat di desain sesuai dengan kebutuhan.
Penggunaan Material Drainage Tank / Modular Tank di Kawasan Industri
Drainage Modular tank pada umumnya berbahan dasar Polypropylene / High Density Polyethylene atau biasa disingkat HDPE. Tangki yang berbahan dasar Polypropylene ini biasa ditemukan diberbagai tempat dan digunakan untuk beragam macam keperluan. Tangki tersebut bisa ditemui di tempat-tempat seperti apartemen, perumahan hingga kawasan industri. Tangki berbahan dasar HDPE digunakan sebagai sumur media resapan bawah tanah. Jika material tersebut dilapisi oleh geomembrane, bisa dipakai untuk penampungan air.
Cara kerja atau penggunaan modular tank bisa dilakukan penggalian dan penyusunan tangki sesuai yang dikehendaki, setelah selesai kemudian menutup permukaan atas tank dengan menggunakan non geotextile, media tanam dan pasir ataupun tanaman kecil lainnya dengan memanfaatkan prinsip penggunaan itu maka air akan menyerap secara infiltrasi melalui lapisan geotextile dan air akan tersimpan di dalam tangki.
Tangki air yang berbahan dasar Polyethylene dalam penggunaannya membutuhkan beragam aksesoris tambahan yang mendukung fungsionalitas, yaitu fitting serta tutup standar supaya air yang tersimpan di dalam tangki terjaga kebersihannya.